Sabtu, 28 Februari 2015
Bila pada tahapan sebelumnya kami membahas mengenai bagaimana pihak pemberi beasiswa dan penyelenggara pertukaran mengorek diri Anda, maka pada tahapan berikutnya Anda akan dihadapkan beberapa pertanyaan yang berputar pada alasan Anda menentukan pilihan.
Karena selain berkepentingan memastikan kalau karakter, situasi dan kondisi Anda sudah sesuai dengan kualifikasi yang di tentukan, maka pihak pemberi beasiswa juga perlu mengetahui sejauh mana Anda yakin dengan pilihan Anda, serta bagaimana Anda menimbang dalam proses pengambilan keputusan.
Penilaian ini memiliki dua sisi mata uang, di satu sisi jawaban Anda akan menjadi informasi bagi pihak pemberi beasiswa mengenai sejauh mana Anda memahami alasan kenapa Anda memilihnya. Namun di sisi lain, akan menjadi petunjuk sejauh mana Anda merencanakan dengan baik langkah Anda.
Dan berikut ini adalah 5 pertanyaa bagian kedua soal bagaimana wawancara bahasa Inggris untuk student exchange dan beasiswa luar negeri.
1. Pertanyaan soal alasan pemilihan
Dalam pengajuan beasiswa Anda biasanya akan dihadapkan dengan pertanyaan semacam why you choose this collage? Dan untuk menjawabnya Anda perlu memahami betul jurusan, fakultas dan universitas yang Anda ajukan. Apa saja pencapaian dan prestasi yang dicapai oleh institui tersebut, fasilitas apa saja yang dapat Anda manfaatkan dengan berada dalam institusi tersebut, dan apa yang Anda harapkan dengan adanya fasilitas tersebut pada pengembangan diri Anda hingga peluang apa yang Anda harapkan dengan menjadi bagian dari institusi tersebut. Semakin baik Anda menggambarkan semakin baik Anda di mata para penyelenggara beasiswa karena ini menandakan Anda benar-benar dalam pertimbangan matang dalam mengambil keputusan.
2. Pertanyaan soal subjek favorit
Hal ini terwakili dengan pertanyaan What is your favorit subject in school. Pertanyaan macam ini akan menunjukan dengan jelas kemana haluan Anda dalam studi Anda. Apa minat Anda dan sejauh mana Anda memahami dan menguasai subjek yang menjadi favorit Anda. Bahkan akan lebih sempurna bila Anda bisa pula menyertakan pencapaian yang Anda dapatkan dari subjek favorit Anda ini, untuk semakin meyakinkan bagaimana totalitas Anda dalam menekuni bidang yang Anda sukai.
3. Pertanyaan seputar pengalaman dan pencapaian Anda
Kadang pertanyaan macam What’s a meaningful academic class, project or other experience? Juga menjadi salah satu cara untuk menemukan nilai lebih dari Anda sebagai calon penerima beasiswa. Mereka berkepentingan memberikan beasiswa kepada mereka dengan prestasi yang tidak dapat terbantahkan dan Anda harus membuktikan Anda bagian dari kelompok itu. Berikan gambaran yang detail namun cukup singkat untuk menggambarkan pencapaian,prestasi dan pengalaman Anda.
4. Pertanyaan soal alasan Anda menekuni bidang tersebut
Selain pertanyaan soal subjek favorit Anda bisa juga diajukan pertanyaan macam Why do you want to enter this career? Atau Why do you want to enter this sector?Pertanyaan perlu Anda jawab dengan cermat untuk menunjukan pada pihak penyelenggara beasiswa bahwa Anda memang memiliki minat yang rasional dengan bidang tersebut. Gambarkan hasrat Anda, impian Anda dan upaya Anda dalam bidang tersebut untuk menggambarkan sedalam Anda serius menjalani pilihan Anda. Mereka yang menjalankan karier dan dunianya dengan segala hasrat di dalamnya tentu akan memberikan yang terbaik dari dirinya dan itulah yang ingin ditemukan oleh pihak penyelenggara.
5. Kesempatan memberikan tambahan
Kadang mereka memberi Anda kesempatan untuk menambahkan hal yang belum ditanyakan dalam wawancara bahasa Inggris ini dengan Is there anything else you want to add? Saatnya Anda menambahkan sisi-sisi lain dari diri Anda yang memberikan nilai tambah. Kadang latar belakang keluarga dengan atmosfer dunia yang sama atau aktivitas sosial “charity” yang Anda geluti bisa menjadi salah satu bentuk nilai tambah yang bisa Anda utarakan di kesempatan ini.
Itulah 5 bagian terakhir dari cara menjawab dengan tepat pertanyaan dalam wawancara bahasa Inggris untuk Student Exchange Dan Beasiswa Luar Negeri. Semoga bisa menjadi rujukan yang memadai dalam proses persiapan Anda
source : http://www.belajarbahasainggris.web.id/tips-wawancara-bahasa-inggris-student-exchange-dan-beasiswa-luar-negeri-bagian-ii/
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar